Laman

Senin, 02 November 2009

SEKILAS PELANTIKAN EKSKUL 2009_PASKIBRA















"Untuk Amanat! Istirahat di tempaaaaat, gerak!" ucap komandan upacara
-pasukan peserta upacara pelantikan Ekskul Gabungan : PASKIBRA, PRAMUKA, & PMR pun mengambil sikap istirahat.

Demikian satu dari sekian rangkaian susunan acara pembukaan Pelantikan yang dibuka SEcara resmi oleh Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 7 Model Jakarta, H. DJUNAIDI AN, S.Ag. yang sebelumnya telah disampaikan Laporan dan pesan Moral dari Ketua Pelaksana Pelantikan Gabungan ini Bapak Ahmad Sahal, S.Pd.I.

adapun susunan acara selengkapnya :


SUSUNAN ACARA UPACARA PEMBUKAAN

PELANTIKAN GABUNGAN EKSTRAKURIKULER PASKIBRA, PRAMUKA & PMR

KELAS VII TAHUN 2009


Assalamu’alaikum. Wr.Wb

A. ACARA PEMBUKAAN

Sebelum upacara dimulai marilah kita bersama-sama mengucapkan lapadzh BASMALLAH…

Upacara pembukaan PELANTIKAN GABUNGAN EKSTRAKURIKULER PASKIBRA, PRAMUKA & PMR” Kelas VII Madrasah Tsanawiyah Negeri 7 Model Jakarta, Sabtu 31 Oktober 2009 segera dimulaMadrasah Tsanawiyah Negeri 7 Model Jakarta, Sabtu 31 Oktober 2009 segera dimulai.

B. ACARA PENDAHULUAN

1. Komandan upacara memasuki lapangan upacara

2. Laporan tiap-tiap Komandan kelompok kepada Komandan upacara

3. Komandan upacara mengistirahatkan peserta upacara

C. ACARA POKOK

4. Pembina upacara memasuki tempat upacara

5. Penghormatan peserta upacara kepada Pembina upacara

6. Laporan Komandan upacara kepada Pembina upacara

7. Pembacaan kalam illahi

8. Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.

9. Laporan ketua panitia Pelantikan Gabungan Ekstrakurikuler Tahun 2009

10. Amanat Pembina upacara, sekaligus membuka acara Pelantikan Gabungan Ekstrakurikuler Tahunn 2009

11. Penyematan secara simbolis tanda peserta Pelantikan. Perwakilan memasuki tempat.

12. Pembacaan Do’a

13. Laporan Komandan upacara kepada Pembina upacara

14. Penghormatan peserta upacara kepada pembina upacara

15. Pembina upacara meninggalkan tempat upacara

D. ACARA PENUTUPAN

16. Laporan tiap-tiap Komandan kelompok kepada Komandan upacara

17. Komandan upacara meninggalkan tempat upacara

18. Upacara selesai


.......yang menjadi pokok berdasarkan pesan dan amanat dari Ketua Pelaksana dan Kepala Madrasah adalah senantiasa menjada tali persaudaraan dan kebersamaan sesama anggota Ekskul dengan mengedepankan azas Toleransi sebagai organisasi yang bercirikan Islam dalam wadah Lembaga Pendidikan Islam Madrasah Tsanawiyah Negeri 7 Model Jakarta.

Sikap kepemimpinan menjadi nomor satu! dengan berbekal potensi yang dimiliki dan ditunjang dengan ke-anggotaan Organisasi :PASKIBRA, PRAMUKA, dan PMR memberikan manfaat yang cukup besar demi perkembangan jiwa kepemimpinan setiap Individu - peserta pelantikan.















selain itu, peserta juga dituntut untuk kreatif dan inovatif dalam berbagai hal. Diantaranya mereka harus dapat menampilkan sajian yang dapat menghibur peserta lainnya dalam acara api unggun yang dilaksankan pada pukul 20.00 WIB s.d 21.45 WIB. Pada kesempatan ini. peserta dari anggota PASKIBRA menampilkan PBB dengan variasi yang cukup menarik dan inovatif sehingga apa yang ditampilkan oleh mereka layak mendapatkan tepuk tangan dan sambutan meriah dari peserta yang menyaksikan api unggun. Terima kasih kepada seluruh anggota pASKIBRA yang turut serta meramaikan acara tersebut, terutama Anggota PAKSIBRA angkatan XXII kelas VIII.



Jumat, 30 Oktober 2009

PELANTIKAN GABUNGAN EKSKUL TAHUN 2009
















Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 7 Model Jakarta adalah sekolah yang memilki konsep pendidikan terpadu yang memberikan kesempatan kepada siswa/i nya untuk dapat berkreatifitas dan mengembangkan potensinya masing-masing. Mereka yang memiliki kecerdasan secara pemikiran dapat mengikuti berbagai kegiatan dalam bidang sains dan ilmu pengetahuan, sementara mereka yang aktif secara fisik dan senang berorganisasi dapat mengikuti berbagai aktifitas yang ada di sekolah seperti ; OSIS, Ekskul Musik, Paskibra, Pramuka, PMR dan kegiatan ekstrakurikuler lainnya.

Oleh karena itu, MTs N 7 Model Jakarta sebagai lembaga pendidikan senantiasa berusaha untuk mencetak pelajar-pelajar yang cerdas, kreatif , disiplin, percaya diri serta bertanggung jawab. Dengan mengikuti kegiatan ekstrakurikuler yang ada di sekolah, maka siswa/i akan dapat terus mengolah dan mengembangkan potensi yang ada pada diri masing-masing sebagai jembatan penyalur kreatifitas yang sudah ada.

Dengan pembinaan dan pelatihan yang cukup, kiranya siswa/i yang memiliki kesungguhan niat dalam mengikuti kegiatan yang diminatinya akan lebih antusias dalam mengembangkan bakat yang ada. Maka pada kesempatan ini, MTs N 7 Model Jakarta akan mengadakan Pelantikan Gabungan bagi siswa/i kls VII dalam bidang ekstra kurikuler Paskibra, Pramuka dan PMR yang menjadi ekskul yang wajib diikuti oleh seluruh siswa/i MTs N 7 Model Jakarta. Dengan demikian maka segala tujuan dan harapan sekolah kiranya akan menjadi kenyataan.

Pelantikan gabungan tahun ini akan diselenggarakan pada Hari Sabtu, 31 Oktober s.d Minggu 1 Nopember 2009. Bertempat di Wisma Departemen Pertanian LBTC Bumi Perkemahan Cibubur WILADATIKA, Jakarta Timur.


PANITIA EKSTRAKULIKULER

Penanggung jawab : Pelatih ekstrakulikuler
Ketua : M. Gilang Restu Putra
Wakil ketua : Chika Marissa Amelia N.
Sekretaris : Dara Ayu Nurunnida
Putri Rahmawati
Bendahara : Hanin Azizah
Abdul Wahid Adnan
Sie. Acara : Rijal Robbani
Rizky Dhahifa Wahyuni
Ainin Al Khairoh
Sie. Konsumsi : Cahayani Hidayati Sholikah
M. Hijrah Wahyu Mahdika
Rahma Mulya Agustiani
Sie. Dokumentasi : Laily Qadariah
M. Akmal
Sie. perlengkapan : Akmal Sunny
Faiz Biazmi Firdaus
Machfud Syaefudin

Jumat, 21 Agustus 2009

SAMBUT RAMADHAN_PENUTUPAN

Alhamdulillah.......












Kegiatan ekskul selama 1 tahun ini berjalan dengan harapan kita semua. Suka dan duka senantiasa bersama mengiringi langkah kami para pengurus, anggota dan Pembina PASKIBRA MTs N 7 Jakarta.

Hari ini, Jum'at tanggal 21 Agustus 2009 pukul 09.00 WIB kami seluruh anggota PASKIBRA angkatan XXI, XXII, dan XXIII berkumpul bersama Pembina dalam acara Penutupan / Tawakufan sementara selama 1 Bulan di Bulan Ramadhan tahun ini 1430 H.

Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah :
1. Menyambut datangnya bulan suci ramadhan
2. Silaturahmi anggota PASKIBRA MTs N 7 Jakarta
3. Saling memaafkan sesama anggota PASKIBRA menjelang puasa Ramadhan
Mudah-mudahan acara ini dapat membawa kepada kebaikan bersama demi kemajuan PASKIBRA MTs N 7 Jakarta.

Pada kesempatan ini pula kami segenap pengurus dan Anggota PASKIBRA MTs N 7 Jakarta mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1430 H.

Mohon Maaf Lahir Bathin............

Upacara Pengibaran Bendera 17 Agustus 2009

Merdeka..!!!!

















sekali merdeka!! tetap Merdeka!!

Alhamdulillah, sekali lagi para pengibar Bendera Merah putih - Anggota PASKIBRA MTs N 7 Jakarta memberikan hasil yang amat memuaskan dan membanggakan kepada Sekolah dan Organisasi PASKIBRA khususnya...

Pengibaran bendera pada tanggal 17 Agustus 2009, tepatnya hari Senin lalu dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya suatu kendala apapun. 3 orang tim pengibar - inti - melaksanakan tugasnya dengan Baik mulai dari mengikat tali, membentangkan bendera, mengerek bendera sesuai dengan bait lagu kebangsaan Indonesia Raya, sampai kembali ke tempat/barisan inti.

terima kasih kepada :
1. Pengerek : M. Abyanara Fattah
2. Pembawa Bendera : Fajar Dwi Haryanto
3. Pengebet : Yanuar Tsani Riyasa

















Terima kasih kepada pembawa Baki - saudari Siti Aisyah Rahman kelas VIII.1 telah bertugas dengan baik. Kepada Tim Inti dan Tim Pengiring pasukan Inti.... sukses atas kerjasamanya dan partisipasinya dalam pengibaran kali ini.

Komandan pasukan, Sodara Akmal Sunni dengan gagahnya membawa pasukan Pengibar ke dalam lapangan penuh semangad kemerdekaan, seolah menghayati benar akan semangat perjuangan Para pahlawan dulu melawan penjajah!!

Kepada Seluruh petugas atau aparat Upacara, selamat atas keberhasilannya!!!
semoga hal ini dapat menjadi motivasi kita bersama untuk kebaikan di masa yang akan datang..

MC : Sulis RAhmi Izzi
Pengatur : Aldof Chandra
Pemimpin : M. Gilang Restu Putra
Pancasila : Esmeralda Rakhmat
Danton 1 : Agung Atmaja
Danron 2 : Cahayani
Dirigen : Rizki Dhahifa Wahyuni

TIM ANSAMBLE MTs N 7 Jakarta


Merdeka!!!

Rabu, 15 Juli 2009

MOS MTs N 7 Model Jakarta....

13 - 15 Juli 2009
Hari-hari pertama masuk sekolah merupakan bagian daripada hari efektif belajar dan perlu diarahkan dan diisi dengan kegiatan yang bermanfaat namun dalam suasana gembira dan menyangkan serta memiliki nilai positif bagi segenap warga sekolah.

Kegiatan pada hari pertama masuk sekolah ini diberi nama Masa Orientasi Siswa (MOS) yang merupakan serangkaian kegiatan yang berlangsung selama tiga hari. Kegiatan Masa Orientasi Siswa (MOS) ini merupakan peraturan yang telah ditetapkan oleh Departemen Pendidikan dan Kebudayaan dengan memberikan kebebasan pada masing-masing sekolah (setiap wilayah) dalam hal penyelenggaraan.

PASKIBRA pada kesempatan ini untuk sekian kalinya turut serta meramaikan acara tersebut dengan menjadi Tim pengibar Bendera Merah Putih dalam acara Pembukaan MOS hari Senin tanggal 13 Juli 2009. Tim yang diturunkan tahun inin sebanyak 17 Anggota dengan Formasi terbaru khusus MOS. Tim pengibar ini terdiri dari kelas VIII dan IX. Adapun pemimpin upacara diambil oleh Akmal Sunni. Sedangkan untuk acara penutupan diambil alih oleh Ainin Al-Khoirot.

Selain pengibaran, tim PASKIBRA beserta beberapa ekskul lainnya mengikuti kegiatan Demonstrasi Ekskul- sebagai ajang unjuk kemampuan setiap ekskul yang ada di MTs N 7 Jakarta seperti : PMR, PRAMUKA, TAEKWONDO. Ajang ini diharapkan menjadi daya tarik dan pilihan bagi siswa/i baru kelas VII, ekskul apa yang akan diikuti



Sabtu, 25 April 2009

Struktur PASKIBRA angkatan XXI - 2009/2010

Serah terima jabatan tahun 2009

BERITA ACARA

SERAH TERIMA JABATAN PENGURUS PASKIBRA



Angkatan XX (2008/2009) Kepada Angkatan XXI (2009/2010)

Pada hari ini, Sabtu, tanggal 18, bulan April, tahun Dua Ribu Sembilan, yang bertandatangan di bawah ini:

1. Laras Dian Pratiwi, ketua dan perwakilan pengurus PASKIBRA angkatan XX periode 2008-2009 selanjutnya disebut PIHAK KESATU.

2. Akmal Sunni, ketua terpilih pengurus PASKIBRA angkatan XXI periode 2009-2010 PIHAK KEDUA


telah melakukan Serah Terima berkas dan inventaris PASKIBRA dari Pihak Kesatu kepada Pihak Kedua sebagai pertanggungjawaban kepengurusan PASKIBRA sejak tanggal 22 Maret 2008. Dengan demikian, tanggung jawab Kepengurusan PASKIBRA sejak Berita Acara ini ditanda tangani menjadi tanggung jawab Pengurus Angkatan XXI periode 2009 – 2010. Adapaun rincian berkas dan inventaris yang diterima Pihak Kedua adalah sebagai berikut :

1. Administras Kegiatan

b. Laporan Pertanggung jawaban

c. Stempel

d. Bak Stempel

e. Pembolong Kertas

f. Spidol

g. Buku Besar (daftar hadir, kas, notulen rapat, data keanggotaan, surat masuk, dan surat keluar)

h. File (biodata anggota, surat masuk dan surat keluar)

2. Inventarisasi

a. Bendera Merah Putih

b. Bendera latihan

c. Baki

d. Baju PDU I (19)

e. Atribut (syal, sarung tangan, dan Peci)

f. Kunci loker arsip


Demikian BERITA ACARA ini telah dibuat dengan memperhatikan keadaan yang sebenarnya.


PIHAK KESATU PIHAK KEDUA


(LARAS DIAN PRATIWI) (AKMAL SUNNI)

Kamis, 29 Januari 2009

Lomba PBB SMA N 99

Tanggal 28 Januari 2009
Lomba PBB Tingkat SMP/MTs Se-Jakarta Timur dan Depok.


Selasa, 13 Januari 2009

Lomba PBB 2009

Lomba PBB Tingkat DKI Jakarta

Alhamdulillah, telah kami selesaikan tugas dan tanggung jawab kami selaku Tim PASKIBRA MTs N 7 Model Jakarta mengikuti kegiatan Lomba yang diselenggarakan oleh PPI Wilayah DKI Jakarta pada tanggal 12 Januari 2009.

Adapun nama kegiatan tersebut adalah :

"kegiatan lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) Purna PASKIBRAKA Indonesia Madrasah Aliyah (PPI MA) DKI Jakarta dengan tema “Ekspresi Nasionalisme Kawula Muda Tanpa Narkoba (X-NASKAMTABA) Tingkat MTs/SMP dan MA/SMA se-DKI Jakarta Tahun 2009”

Untuk Lomba PBB tahun 2009 ini Kami memperoleh Juara Harapan III untuk Tim B dari 2 Tim yang kami sertakan. Walau hanya merebut gelar Juara Harapan ke-3 kami tetap memiliki semangat besar dan optimis bahwa nanti di tahun berikutnya akan menjadi yang terbaik Amiiiiin.

Piala :






Tim A :































Tim B :































Terima kasih kepada semua anggota PASKIBRA yang ikut terlibat dalam Lomba PBB tahun 2009 ini, walau latihan tanpa adanya pelatih hanya bantuan dari para alumni saja namun kalian telah menampilkan yang terbaik untuk MTs N 7 Model Jakarta.

Alumni yang telah membantu ; Safitri, Dian Saraswati, Jihan, Ade Trisma, dll kami ucapkan terima kasih banyak atas waktu dan pengabdiannya.

semoga PASKIBRA MTs N 7 Semakin Jaya !!!